Mengenal Kapal Tongkang Batu Bara Terkemuka di Indonesia

Mengenal Kapal Tongkang Batu Bara Terkemuka di Indonesia

Apakah pernah terbayang bagaimana proses pengangkutan hasil tambang batu bara? Alat transportasi menjadi aspek penting dalam berjalannya operasional pertambangan. Proses ini, tentu tidak lepas dari infrastruktur berupa kapal tongkang batu bara yang dioperasikan oleh tenaga ahli.

Untuk mendapatkan partner dalam industri pertambangan terpercaya, Titan Infra hadir dalam bidang tersebut dan menjadi badan usaha terkemuka di Indonesia. Perusahaan ini menawarkan layanan terbaik dalam menyediakan kapal tongkang dan transportasi lain untuk pengangkutan batu bara. Mari simak ulasannya berikut ini:

Apa yang Dimaksud Kapal Tongkang?

Jenis kapal pengangkut barang yang didesain khusus dengan ukuran kotak besar dan terapung disebut dengan kapal tongkang. Kapal tongkang disebut juga kapal ponton. Dalam bahasa Inggris, kapal ini disebut dengan barge. Untuk melintasi samudera, kapal tongkang memerlukan bantuan kapal tunda. Tidak adanya sistem pendorong pada tongkang, membuat kapal ini bergantung dengan kapal lain.

Kapal tongkang digunakan untuk memuat barang-barang dalam jumlah besar, salah satunya hasil pertambangan batu bara. Kapasitasnya yang besar, membuat banyak perusahaan memanfaatkan kapal tongkang untuk mengangkut tambang. Salah satunya, Titan Infra Energy yang bergerak di industri pertambangan batu bara.

Penyedia Perusahaan Kapal Tongkang Pengangkut Batu Bara

Untuk menyediakan kebutuhan energi batu bara, Titan Infra Energy hadir memberikan pelayanan terbaik di Indonesia. Bentuk layanan yang tersedia adalah infrastruktur energi batu bara yang dilakukan dengan sistem pengangkutan sistematis. Salah satunya menyediakan kapal ponton/barge dalam proses pengangkutan.

Titan Infra sebagai perusahaan transportasi tongkang batu bara melaksanakan pemurnian kualitas, sehingga konsumsi batu bara dapat digunakan untuk pembangkit listrik. Layanan kapal tongkang batu bara yang disediakan, membuat Titan Infra layak untuk dijadikan sebagai partner bisnis pertambangan terpercaya.

Proses Pengangkutan Batu Bara Titan Infra Energy dengan Kapal Tongkang

Sebagaimana yang sudah disinggung sebelumnya, Titan Infra memfasilitasi pengusaha batu bara yang memerlukan layanan transportasi. Khususnya, infrastruktur berupa kapal tongkang untuk mengangkut hasil pertambangan. Adapun tahap pengangkutan batu bara yang dikerjakan oleh Titan Infra Energy sebagai berikut:

1. Pengangkutan Hasil Tambang

Pada tahap awal, hal yang dikerjakan berupa proses penambangan terlebih dahulu. Pekerjaan ini, dilakukan oleh anak perusahaan Titan Infra bernama Manggala Usaha Manunggal. Dimana target awal berupa ekstraksi batu bara, kemudian diangkut menggunakan alat transportasi khusus.

2. Tahap Top Soil Removal

Setelah mendapatkan batu bara, maka akan masuk pada tahap top soil. Aktivitas ini, berupa proses pembersihan batu bara dari unsur hara yang tertinggal. Apabila proses ini selesai dikerjakan, maka unsur hara yang tidak perlu akan langsung dipisahkan.

Untuk melaksanakan top soil removal, Titan Infra Energy memiliki proses yang cepat. Sebab, terdapat prosedur yang dikerjakan bersama dengan tenaga kerja profesional. Dengan demikian, top soil removal bisa berjalan lancar dan mendapatkan tambang batu bara yang bersih.

3. Pengangkutan Sumber Daya Menggunakan Tongkang

Tahapan penting dalam penambangan yaitu proses pengangkutan dengan kapal tongkang. Pekerjaan ini ,dilakukan oleh anak perusahaan Titan Infra bernama Nusantara Terminal Terpadu dengan membawa batu bara yang sudah diolah. Pengangkutan selalu dikerjakan dengan prosedur yang aman.

Setelah semua batu bara diangkut menggunakan tongkang, maka kapal akan mengantarkan hasil tambang ke pelabuhan klien. Melalui proses tersebut, klien tentu tidak perlu repot mengurus transportasi sendiri. Sebab, pekerjaan tersebut sudah ditangani oleh Titan Infra Energy yang terpercaya.

Demikian penjelasan tentang kapal ponton batu bara dan perusahaan Titan Infra yang menawarkan layanan pengangkutan terkemuka di Indonesia. Apabila membutuhkan jasa terbaik untuk kebutuhan tambang, silahkan hubungi contact person yang tertulis di halaman resmi Titan Infra Energy.

Bagikan Artikel

LinkedIn
WhatsApp
Facebook

Hubungi Kami

Titan Infra Energy merupakan salah satu perusahaan infrastruktur dan logistik energi yang berkembang pesat di Indonesia. Berdiri sejak 2005 silam, Titan Infra Energy mengelola dan mengembangkan sejumlah lini bisnis mulai penambangan batubara, pengelolaan infrastruktur hingga logistik. Dengan dukungan sumber daya manusia yang terampil, berpengalaman serta profesional di bidangnya tak bisa dipungkiri di usia mendekati dua dekade, Titan Infra Energy mempunyai pengalaman yang luas dalam mengelola dan mengembangkan infrastruktur energi.
Alamat :

Graha Anabatic,
Jl. Scientia Boulevard Kav. U2,
Summarecon Serpong,
Tangerang, Banten 15811 – Indonesia

Telepon :

+62 (21) 80636888

 
Email :

info@titaninfra.com

© Hak Cipta 2022. Dilindungi Undang-undang. Titan Group.