Sebagai bagian dari Titan Infra Sejahtera, PT Servo Lintas Raya menunjukkan kepeduliannya terhadap masyarakat sekitar dengan memberikan bantuan 750 paket sembako.
Langkah ini menindaklanjuti arahan Pj Gubernur Sumatera Selatan serta Surat Sekretaris Daerah Provinsi Sumatera Selatan Nomor: 400.9.14/0307/BAPPEDA-III/2025 tanggal 6 Februari 2025, serta hasil rapat yang diselenggarakan pada 17 Februari 2025.
Penyaluran Bantuan di Tiga Kecamatan
Dalam pelaksanaannya, PT Servo Lintas Raya menyalurkan bantuan di tiga kecamatan yang berada di wilayah Kabupaten Muara Enim, yaitu Kecamatan Muara Enim, Kecamatan Benakat, dan Kecamatan Ujan Mas.
Bantuan tersebut terdiri dari beras, susu kental manis, gula pasir, dan minyak goreng. Paket sembako ini diserahkan secara simbolis kepada warga penerima manfaat dan camat setempat.
Bentuk Kepedulian Perusahaan
Selain sebagai bentuk pelaksanaan arahan pemerintah daerah, pemberian sembako ini juga merupakan wujud perhatian perusahaan terhadap kesejahteraan masyarakat sekitar.
Diharapkan bantuan ini dapat sedikit meringankan beban kebutuhan rumah tangga warga yang membutuhkan.
Ke depannya, PT Servo Lintas Raya berkomitmen untuk terus memberikan perhatian serta bantuan kepada masyarakat sekitar sebagai bagian dari tanggung jawab sosial perusahaan.
Sumber : Titan Infra Sejahtera