Beranda – Sumber Daya Energi

Sumber Daya Energi

PT Bara Anugrah Sejahtera

Produsen Batubara Tingkat Menengah Ramah Lingkungan di Sumatera Selatan

PT Bara Anugrah Sejahtera (BAS) perusahaan pemegang ijin usaha pertambangan batubara,  seluas 2.164 ha di Kabupaten Muara Enim, Sumatera Selatan. Berdasarkan JORC Report 2019, BAS memiliki jumlah sumberdaya batubara sebesar 185 juta ton dan cadangan batubara sebesar 45,7 juta ton.

Produk batubara yang dihasilkan dari tambang BAS mempunyai nilai kalori 4.720kkal/kg (GAR) dengan kandungan abu dan sulfur yang rendah.

PT Banjarsari Pribumi

Produsen Batubara Ramah Lingkungan di Sumatera Selatan

PT Banjarsari Pribumi (BP) merupakan pemegang ijin usaha pertambangan batubara di atas lahan seluas 519,84 ha di Kabupaten Lahat, Sumatera Selatan. Area BP terhubung langsung dengan jalan SLR sehingga memberikan akses yang optimal dalam pengangkutan batubara.

Berdasarkan JORC Report 2019, BP memiliki jumlah sumberdaya batubara sebesar 36,2 juta ton dan cadangan batubara sebesar 27,6 juta ton, serta memiliki nilai kalori berkisar 3.800–4.500 kkal/kg (GAR).

PT Ganda Alam Makmur

Tambang dengan Sumber Daya Batubara yang Melimpah

PT Ganda Alam Makmur didirikan pada tahun 2012, sebagai sebuah joint venture antara Titan Infra Energy dan salah satu perusahaan Korea yang terkemuka.

Konsesi Ganda Alam Makmur seluas 10.000 hektar di Kabupaten Sangkulirang, Kalimantan Timur. Lebih dari 2.330 hektar lahan potensial telah dibebaskan untuk menjamin kelangsungan produksi batubara hingga 20 tahun.

Lebih dari 60% dari konsesi Ganda Alam Makmur telah dieksplorasi dan sumber daya JORC yang sangat besar sebesar 539 juta ton batubara telah diidentifikasi.

Ganda Alam Makmur menargetkan produksi batubara pada tahun 2022 ini bisa menembus angka 15 juta ton. Pencapaian produksi batubara pada tahun sebelumnya yaitu tahun 2021 sebesar 12 juta ton. Nilai kalori batubara yang dihasilkan berkisar antara 3.500 – 4.800 (gar).

 

Hubungi Kami

Titan Infra Energy merupakan salah satu perusahaan infrastruktur dan logistik energi yang berkembang pesat di Indonesia. Berdiri sejak 2005 silam, Titan Infra Energy mengelola dan mengembangkan sejumlah lini bisnis mulai penambangan batubara, pengelolaan infrastruktur hingga logistik. Dengan dukungan sumber daya manusia yang terampil, berpengalaman serta profesional di bidangnya tak bisa dipungkiri di usia mendekati dua dekade, Titan Infra Energy mempunyai pengalaman yang luas dalam mengelola dan mengembangkan infrastruktur energi.
Alamat :

Graha Anabatic,
Jl. Scientia Boulevard Kav. U2,
Summarecon Serpong,
Tangerang, Banten 15811 – Indonesia

Telepon :

+62 (21) 80636888

 
Email :

info@titaninfra.com

© Hak Cipta 2022. Dilindungi Undang-undang. Titan Group.